Dampak Pemberontakan DI/TII Aceh terhadap Perkembangan Pasar Tradisional Keude Garot Kecamatan Indrajaya Kabupaten Pidie, 1953–1994

*Teuku Munawar, T. Bahagia Kesuma

Abstract


Penelitian yang berjudul Dampak Pemberontakan DI/TII Aceh terhadap Perkembangan pasar tradisional Keude Garot Kecamatan Indrajaya Kabupaten Pidie, 1953 -1994, bertujuan untuk menjelaskan keberadaan pasar tradisional Keude Garot Kecamatan Indrajaya Kabupaten Pidie di masa pemberontakan DI/TII Aceh dalam kurun waktu tahun 1953-1962, dan menjelaskan perkembangan pasar tradisional Keude Garot Kecamatan Indrajaya Kabupaten Pidie pasca pemberontakan DI/TII Aceh, 1962-1994. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan berbantuan metode sejarah. Teknik pengumpulan data dengan cara dokumentasi, wawancara dan studi perpustakaan. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa Keberadaan pasar tradisional Keude Garot di masa pemberontakan DI/TII Aceh, 1953-1962 yang terletak dekat dengan pusat markas besar dan markas komando DI/TII Aceh, berimbas pada aktivitas perdagangan. Pada awal meletusnya konflik DI/TII tahun 1953 Keude Garot terbakar secara total, dampak daripada konflik. Pembakaran tersebut mengakibatkan aktivitas perdagangan terhenti selama 2 bulan lamanya. Setelah pedagang dan masyarakat membersihkan bekas pasar yang terbakar, aktivitas perdagangan dilakukan menggunakan Keude Jang. Keude Garot mengalami perkembangan pesat pasca pemberontakan DI/TII Aceh, dari aspek infrastruktur mengalami 2 kali pembangunan. Pembangunan pertama pada tahun 1965, dibangun 40 ruko dan 1 bangunan pasar ikan dengan bangunan semi permanen. Pembangunan Kedua pada tahun 1980 bertambah 23 toko/ruko dengan bangunan permanen. Jumlah pedagang di toko/ruko dan pedagang kaki lima juga mengalami perkembangan, akibat meluasnya area perdagangan di pasar tradisional Keude Garot.

Full Text:

PDF

References


Abdurahman, Dudung. (1999). Metode Penelitian Sejarah. Jakarta: Logos Wacana Ilmu.

Aisyah, Ti, dkk. (2008). Darul Islam di Aceh: Analisis Sosial-Politik Pemberontakan Regional di Indonesia, 1953-1964. Lhokseumawe: Unimal Press.

Basrowi & Suwandi. (2008). Memahami Penelitian Kualitatif. Jakarta: Rineka Cipta.

Bungin, Burhan. (2011). Metodologi Penelitian Kuantitatif: Komunikasi, Ekonomi, dan Kebijakan Publik Serta Ilmu-Ilmu Sosial Lainnya. Jakarta: Kencana Prenada Media.

Emzir. (2011). Metodologi Penelitian Kualitatif: Analisis Data. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Gottschalk, Louis. (2006). Mengerti Sejarah. Jakarta: Universitas Indonesia Press.

Hugiono dan P.K.Poerwantana. (1992). Pengantar Ilmu Sejarah. Jakarta: Rineka Cipta.

Ibrahimy, M. N. (1982). Teungku Daud Beureueh: Peranannya dalam Pergolakan di Aceh, Jakarta: PT Gunung Agung.

Kuntowijoyo. (2001). Pengantar Ilmu Sejarah. Yogyakarta: Benteng Budaya.

Moleong, Laxy. (2006). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Narbuko, C & H.A. Achmadi. (2010). Metodologi Penelitian. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Saleh, Hasan. (1992). Mengapa Aceh Bergolak: Bertarung untuk kepentingan Bangsa dan Bergabung untuk Kepentingan Daerah. Jakarta: PT Pustaka Utama Grafiti.

Sugono, Dendy dkk. (2008). Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Pusat Bahasa Departemen Pendidikan Nasional.

Sulaiman, M. Isa. (1997). Sejarah Aceh: Sebuah Gugatan terhadap Tradisi. Jakarta: Pustaka Sinar Harapan.

Umar, Mawardi. & Al-Chaidar (2006). Darul Islam Aceh pemberontak atau Pahlawan?” Dinas Kebudayaan Pemerintah Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam.




DOI: https://doi.org/10.24815/jimps.v7i3.21042

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

 

___________________________________________________________

JIMPS: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Sejarah

E-ISSN 2614-3658
P-ISSN 2964-7231

Published by History Education Department, Faculty of Teacher Training and Education, Universitas Syiah Kuala in collaboration with "Perkumpulan Prodi Pendidikan Sejarah Se- Indonesia"
W :https://jim.usk.ac.id/sejarah
E : jimsejarah@usk.ac.id

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0