PENERAPAN MODEL MIND MAPPING BERBASIS MEDIA MINDJET MINDMANAGER UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI ANALISIS VEKTOR UNTUK GERAK DI SMAN 12 BANDA ACEH
Abstract
Abstrak
Penelitian yang berjudul Penerapan Model Mind Mapping Berbasis Media Mindjet Mindmanager Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Analisis Vektor Untuk Gerak Di SMA Negeri 12 Banda Aceh, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa, aktivitas guru dan siswa, kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran, dan respon siswa terhadap penerapan metode pembelajaran mind mapping berbasis media mindjet mindmanager. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dan pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan statistik deskriptif. Subjek penelitian ini adalah siswa-siswi kelas XI MIA 1 SMAN 12 Banda Aceh tahun ajaran 2016/2017 yang berjumlah 26 siswa. Instrumen pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian yaitu soal pretest dan posttest, lembar aktivitas guru dan siswa,lembar kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran dan angket yang keempatnya dianalisis menggunakan uji persentase. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar siswa secara individual dengan persentase 58%, 77% dan 96% dan hasil belajar klasikal juga meningkat dengan persentase 68%, 78% dan 85 %, adanya peningkatan aktivitas guru dan siswa selama proses pembelajaran, kemudian terjadi peningkatan kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran dari kategori sedang menjadi sangat baik selain itu respon siswa cenderung positif dimana 100% siswa menyatakan senang terhadap penggunaan model pembelajaran mind mapping berbasis media mindjet mindmanager ini dalam pembelajaran. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran mind mapping berbasis media mindjet mindmanager dapat meningkatkan hasil belajar siswa, meningkatkan aktivitas guru dan siswa dan meningkatkan kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran pada materi Analisis Vektor untuk Gerak.
Kata kunci : model mind mapping, media mindjet mindmanager, analisis vektor
Abstract
The research entitled Implementation of Model Mind Mapping Based Media Mindjet MindManager To Improve Student Results At Creative Vector Analysis For Motion In SMA Negeri 12 Banda Aceh, the study aims to determine the increase of student learning outcomes, the activities of teachers and students, teacher's ability to manage learning, and the students' response to the application of mind mapping learning method based media Mindjet MindManager. This type of research is the Classroom Action Research (PTK) and the approach used in this research is descriptive statistical approach. The subjects were students of class XI MIA 1 SMAN 12 Banda Aceh the school year 2016/2017 which amounted to 26 students. Data collection instruments used in the study of matter pretest and posttest, teacher and student activity sheets, sheets teacher's ability to manage learning and fourth questionnaires were analyzed using percentages test. The results showed an increase in student learning outcomes on an individual basis with a percentage of 58%, 77% and 96% and the classical study also increased with the percentage of 68%, 78% and 85%, an increase in activity of teachers and students during the learning process, then there is an increase teacher's ability to manage the learning of the category is becoming a very good addition to the students responses tend to be positive which 100% of the students said he was happy to use mind mapping learning model based Mindjet MindManager's media in learning. From this study it can be concluded that the application of mind mapping learning model based media Mindjet MindManager can improve student learning outcomes, increasing the activity of teachers and students and improve the ability of teachers to managelearning the material for Motion Vector Analysis.
Keywords: mind mapping models, Mindjet MindManage media, for motion vector analysis
Full Text:
DOWNLOAD PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.