Analisis Pengaruh Penggunaan Jasa Iklan Radio Terhadap Tingkat Pendapatan Usaha (Studi Kasus Pada Pengiklan di Oz
Abstract
Abstrak. Iklan tentu saja merupakan hal yang sangat penting untuk dilakukan oleh suatu usaha untuk meningkatkan kualitas dari usahanya. Banyak sekali media yang dapat digunakan untuk media beriklan dan salah satunya adalah radio, radio yang dianggap sudah mulai ditinggalkan justru merupakan salah satu media yang tepat dalam beriklan karena memiliki keunggulan tersendiri. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat adakah pengaruh beriklan diradio terhadap suatu usaha dan akan dilihat lewat pendapatan usaha itu sendiri. Model analisis yang digunakan adalah uji-t untuk melihat perbedaan atau pengaruh sebelum dan sesudah beriklan di radio sedangkan untuk metode yang digunakan adalah survey serta wawancara. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa terdapat perubahan atau pengaruh yang signifikan terhadap pendapatan usaha sebelum dan sesudah menggunakan jasa iklan radio. Hal ini dibuktikan dengan kenaikan pendapatan terhadap 7 usaha yang diteliti yang mana usaha tersebut adalah pengiklan di OZ Radio Banda Aceh. Tentu saja 7 usaha tersebut memiliki persentase perubahan yang berbeda-beda yang mana hal tersebut dapat terjadi karena beberapa hal seperti waktu pemutaran, frekuensi, konsep iklan dan lain sebagainya.
Kata kunci: Iklan, Radio, Pendapatan Usaha, Pengaruh Iklan, Promosi.
Abstract. Advertising is a very important thing to be done by an effort to improve the quality of its business. There are so many media that can be used for advertising and one of them is radio, radio which is considered to have been abandoned is precisely one of the right media in advertising because it has its own advantages. The purpose of this study is to see whether there is an influence of advertising on a business and will be seen through the business income itself. The analysis model used is the t-test to see differences or influences before and after using advertising on the radio while the methods used are surveys and interviews. The results of this study indicate that there is a significant change or influence on business income before and after using radio advertising services. This is evidenced by the increase in income for the 7 businesses studied which are advertisers on OZ Radio Banda Aceh. Of course these 7 businesses have different percentage changes which can occur due to several things such as playback time, frequency, concept of advertising and so on..
Keywords: Advertising, Radio, Business Revenue, Advertising Influence, PromotionKeywords
Full Text:
PDFReferences
Alifah, Siti. 2013. Media Iklan Dalam Era Radio 2.0. Universitas Gadjah Mada. Yogyakarta
Alma, B. 2008. Pengantar Bisnis. Alfabeta, Bandung.
Ardianto, Elvinaro. 2004. Komunikasi Massa Suatu Pengantar. Simbiosa Rekatama Media. Bandung
Arikunto, Suharsimi. 1998. Prosuder Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. PT. Rineka Cipta. Jakarta.
Augusty, Ferdinand. 2006. Metode Penelitian Manajemen: Pedoman Penelitian untuk skripsi. Tesis dan Disertai Ilmu Manajemen. Semarang: Universitas Diponegoro.
Boyd, Harper W,Orville C. Walker dan Jean-Claude Larreche. 2000. Manajemen Pemasaran. Terjemahan Imam Nurmawan, S.E . Erlangga, Jakarta.
Christiana, W, Jessica. 2013. Pengaruh Iklan Komersial Radio Terhadap Perilaku Konsumtif Masyarakat Kelurahan Bahu Kota Manado.
Darmadi. D. 2013. Pengaruh promosi penjualan terhadap penjualan (studi kasus pt. Astra
internasional tbk-tso cabang soetoyo malang). Jurnal: Vol 2. No 3. Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya, Malang.
Elvinaro, A. 2004. Komunikasi massa suatu pengantar. Simbiosa Rekatama Media, Jakarta.
Harley, P. 2005. Radio suatu pengantar untuk wacana dan praktik penyiaran. Bayumedia Publishing, Malang.
Lupiyoadi, R. 2006. Manajemen Pemasaran Jasa. Salemba Empat, Jakarta.
Masduki, 2005. Menjadi Broadcaster Profesional. Pustaka Populer LKIS, Yogyakarta.
Morissan, M. A. 2008. Jurnalistik Televisi Mutakhir, Media Grafika, Jakarta.
Morissan, 2009. Media penyiaran: Strategi Mengelola Radio dan Televisi. Prenada Media Group, Jakarta.
Nielsen Radio Audience Measurement. 2016. Survey Penetrasi Iklan.
Prayudha, Harley.2005. Radio Suatu Pengantar untuk Wacana, dan Praktik Penyiaran. Bayumedia. Malang.
Rahanatha, Bayu. 2008.Skema Pembentukan Positioning Terhadap Pendengar Dari Sebuah Stasiun Radio. Jakarta.
Reksoprayitno, 2004. Sistem Ekonomi dan Demokrasi Ekonomi. Bina Grafika. Jakarta.
Romli, A., S., M. 2004. Brodcast Jurnalism panduan menjadi penyiar, reporter, scriptwriter. Nuansa, Bandung.
Riduwan. 2009. Metode dan Teknik Menyusun Tesis. Alfabeta. Bandung.
Silalahi Ulber. 2005. Metode Penelitian Sosial. Unpar Press. Bandung
Triartanto, Y. 2010. Broadcasting Radio. Pustaka Book Publisher, Yogyakarta.
Wowor, C , J. 2013. Pengaruh Iklan Komersial di Radio Terhadap Perilaku Konsumtif
Masyarakat Kelurahan Bahu Kota Manado. Jurnal: Vol 2. No 1. Universitas Sam Ratulangi. Manado
Wibowo, Setyo F. 2012. Pengaruh Iklan Televisi dan Harga terhadap Keputusan Pembelian. Jurnal Riset Manajemen Sains Indonesia.
DOI: https://doi.org/10.17969/jimfp.v3i4.9352
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2019 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian
JIM Agribisnis|JIM Agroteknologi|JIM Peternakan|JIM Teknologi Hasil Pertanian|JIM Teknik Pertanian|
JIM Ilmu Tanah|JIM Proteksi Tanaman|JIM Kehutanan
E-ISSN: 2614-6053 | 2615-2878 | Statistic | Indexing | Citation | Dimensions
Alamat Tim Redaksi:
Fakultas Pertanian,Universitas Syiah Kuala
Jl. Tgk. Hasan Krueng Kalee No. 3, Kopelma Darussalam,
Banda Aceh, 23111, Indonesia.
Email:jimfp@usk.ac.id