Modifikasi Rotor Penjatah Mesin Pembelah Pinang Dengan Tiga Mata Pisau Model Piringan

Risky Efendi, Muhammad Idkham, Ramayanty Bulan

Abstract


Abstrak. Buah pinang merupakan semacam tumbuhan palem yang memiki banyak manfaat. Salah satu manfaat pinang adalah sebagai bahan baku farmasi. Selama ini pembelahan buah pinang yang dilakukan petani maupun masyarakat masih dengan cara manual yaitu membelah pinang menjadi dua menggunakan parang atau alat sejenisnya. Cara tersebut memerlukan waktu yang cukup lama dan sangat beresiko terhadap kecelakaan kerja. Sehingga dengan adanya mesin pembelah buah pinang dapat mempermudah dan mempercepat proses pembelahan buah pinang. Pada penelitian ini menggunakan mesin pembelah pinang  tiga mata pisau model piringan dengan motor penggerak 5,6 hp dan kecepatan putaran maksimum 2.200 rpm,  dan menggunakan tiga rotor penjatah. Alat ini masih terdapat kekurangan pada rotor penjatah. Terdapat beberapa buah tersangkut pada rotor saat diumpankan menuju mata pisau pembelah buah pinang. Hal tersebut dinilai karena sisi dalam rotor penjatah terlalu tegak dan sempit atau kurang lebar menggunakan tiga rotor penjatah masing – masing rotor memiliki 9 celah. Rotor penjatah berfungsi sebagai pembawa buah pinang untuk proses pembelahan buah pinang. Oleh karena itu perlu kiranya untuk memodifikasi mesin pembelah buah pinang agar memperbaiki rotor penjatah, sehingga mesin dapat membelah buah pinang lebih baik dan meningkatkan kapasitas pembelahan buah pinang. Hasil penelitian bahwa kapasitas mesin pembelah pinang pada kecepatan putar 600 rpm pada pinang hijau, oranye dan oranye coklat secara berturut – turut adalah sebesar 634,73 kg/jam, 694,08 kg/jam, dan 510,57 kg/jam. Dan persentase pinang terbelah rapih yang didapatkan  secara berturut-turut pada pinang hijau, oranye dan oranye coklat adalah 95,11%, 89,61%, dan 86,23%.

 

Kata Kunci: Buah Pinang, Modifikasi Rotor Penjatah, Kapasitas.

Abstrackt. Areca nut is a type of palm plant that has many benefits. One of the benefits of areca nut is as a pharmaceutical raw material. So far, farmers and the public are still splitting the areca fruit manually, namely splitting the areca nut in half using a machete or similar tool. This method requires quite a long time and is very risky for work accidents. So, having a betel nut splitting machine can simplify and speed up the process of splitting betel nuts. In this study, a three-blade disc style areca nut splitting machine was used with a 5.6 hp motor and a maximum rotation speed of 2,200 rpm, and used three rationing rotors. This tool still has shortcomings in the rationing rotor. Some fruit got stuck in the rotor when it was fed to the betel nut splitter blade. This is considered because the inner side of the rationing rotor is too upright and narrow or not wide enough using three rationing rotors - each rotor has 9 gaps. The rationing rotor functions as a betel nut carrier for the betel nut splitting process. Therefore, it is necessary to modify the betel nut splitting machine to improve the rationing rotor, so that the machine can split the betel nut better and increase the betel nut splitting capacity. The research results show that the capacity of the areca nut splitting machine at a rotational speed of 600 rpm for green, orange and brown orange areca is respectively 634.73 kg/hour, 694.08 kg/hour and 510.57 kg/hour. And the percentage of neatly split areca nuts obtained respectively for green, orange and brown orange areca is 95.11%, 89.61% and 86.23%.

Keywords: Betel nut, ration rotor modification, capacity.


Keywords


Buah Pinang, Modifikasi Rotor penjatah, Kapasitas

Full Text:

PDF

References


Angga, S., et all. 2022. Analisa Pengaruh Bentuk Mata Pisau Dan Kecepatan Putaran Pada

Mesin Pemipil Jagung. Program Studi Teknik Mesin, Fakultas Teknik Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya.

Arianto. 2007. Indonesia Tetap Jadi Produsen Pinang Terbesar di Dunia. Pemerintah Provinsi Sumatera Utara.

Baroto, T., & Maryanti, W. E. 2002. Perencanaan. Keseimbangan Lintasan Untuk Meningkatkan Efisiensi Kerja Dengan Menggunakan Metode RPW. Jurnal Teknik Industri, 3 (1), 66-74.

Basuki., Abidin, Z., & Rosadi, M. M. 2022. Pengembangan Mesin Pencacah Plastik Menggunakan Sistem Transmisi Gearbox. Jurnal Motion Vol. 1. No. 1. Universias Hasyim Asy’ri.

Bulan, R,. Mandang, T. W. D. A. (2018). Desain dan Kinerja Mesin Terintegrasi untuk Mencacach Daun Sawit dan Mengempa Pelepah Sawit. Journal of Chemical Information and Modeling, 55(9), 1689-1699.

Berlina, R. 2007. Peluang Pemanfaatan Buah Pinang Untuk Pangan. Buletin Palma No. 33.

Dwi Putra, R. A., & Anwar, S. (2013). Rancang Bangun Rangka Mobil Listri Garnesa. Jurnal Rekayasa Mesin , 1 (01), 26-33.

Endang, S.R., Sunarto 2019. Pelatihan Teknologi Budidaya dan Rancang bangun Mesin Pembelah Pinang Vol 2 No. 1 (2019): Agustus, Jurnal Pengabdian Masyarakat.

Faturrohim, R. 2009. Uji kinerja Alat Kepras Tebu Tipe Piringan Berputar (Kepras Berputar) Prototipe 2. Skripsi. Departemen Teknik Pertanian, Fakultas Teknologi Pertanian, Institut Pertanian Bogor.

Fauzi, M. N,. dan Mahaputra. 2015. Rancang Bangun Mesin Pemilah Biji Pinang. Jurnal Riset Teknologi. Vol. 9. No 2. Hal. 11-19.

Gafur, A,. dan Maulana, I. 2021. Rancang Bangun Mesin Pembelah Pinang Satu Mata Pisau. Politeknik Negeri Bengkalis.

Hakim, A. A. 2021. Analisis Determinan Pola Penanganan Pasca Panen Pinang (Areca Catechu. L) Di Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Journal Of Agribusiness And Local Wisdom, 4(1), 1-14.

Hakim, H., & Kurniawan, I. (2016). Eksprimental Variasi Kecepatan Putar Screw Feeding dengan Kecepatan Putar Pisau Pengupas terhadap Kualitas Hasil Pengupasan pada Mesin Pengupas Kulit Pinang (Doctoral dissertation, Riau University)

Heryanto, R. 2020. Rancang Bangun Alat Pembelah Pinang G4191 Dengan Variasi Rpm Mesin dan Jarak Antara Bilah Pengantar Dengan Mata Pisau Terhadap Kualitas Belahan Buah Pinang. Jurusan Teknik Mesin. Riau.

Jaiswal, P., Kumar, P., Singh, V.K., and Singh D.K. 2011. Areca Catechu L.: A Valuable Medicine Against Different Health Problems. Research Journal of Medicinal Plant. Departement of Zoology. DDU Gorakhpur University

Khrisma, N. (2015). The Effect of Different Rotational Speed (Rpm) Disc Mill Toward the Uniforminity Index of Brown Sugar. Jurnal Teknik Pertanian Lampung (Journal of Agricultural Engineering), 3(3).

Mamonto, S. 2014. Aktivitas Antioksidan Ekstrak Kulit Biji Buah Pinang Yaki(Areca Vestiara Giseke) Yang di Ekstraksi Secara Soklet. Vol 3. No. Jurnal Ilmiah. Unsrat.

Mizan, T. 2018. Modifikasi Mesin Pencacah Untuk Limbah Pelepah Kelapa Sawit. Banda

Aceh, Indonesia: Universitas Syiah Kuala

Nahak, M. S,. & A. Nubatonis. 2019. Analisis Pemasaran Pinang Mentah Di PT. Timor Mitra Niaga Desa Wedorok Kecamatan Weliman Kabupaten Malaka. Agrimor 4 (3) 34-37.

Pranata, A,. Yohanes., and Satriardi. Perancangan Mesin Pengupas Buah Pinang Berbasis Metode Quality Function Deployment (QFD). JOM FTEKNIK, Vol. 2, pp. 1-5 2016

Purnama, F., Mustaqimah, Ratna, D. Nurba., M. Yasar., dan K. Suhud. 2019. Desain hopper

untuk efektifitas pengupasan pada mesin pengupas buah aren. Prosiding Seminar Nasional. Inovasi Teknologi Untuk Masyarakat. Banda Aceh.

Putri, I., & Zainal, P. 2021. Rancang Bangun Mesin Pembelah Buah Pinang (Areca Cathecu L) Dengan Sumber Penggerak Motor Listrik. Jurnal Teknologi Pertanian Andalas. 25(2), 163-174.

Shingley, J. E,. Mischke, C. R. 2001. Mechanical Angineering Design. New York : McGraw-Hill.

Sukadi, S., & Kurniawan, A. 2020. Rancang Bangun Mesin Pembelah Buah Pinang. Teknika: Jurnal Teknik, 7(2), 168-174.

Syazwari, Y., Bulan, R. & Yasar, M. 2022. Rancang Bangun Alat dan Mesin Pembelah Buah Pinang dengan Tiga Mata Pisau Model Piringan. Vol 7. No. 4 (2022). Universitas Syiah Kuala. Banda Aceh.

Widhyanto, K. F. 2019. Uji Kinerja Mesin Pengiris Pisang Tipe Rotari. Jurusan Teknik Pertanian Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Jember 2017.

Yeza, P. A. 2014. Rancang Bangun Alat Pembelah Buah Pinang (Areca Catechu, L) Semi Mekanik [Skripsi]. Padang (ID) : Fakultas Teknologi Pertanian. Univeristas Andalas.

Yudha, A. P. 2017. Peluang Eskpor Gambir dan Biji Pinang. Warta Eskpor. Kementrian Perdagang RI. Edisi Mei




DOI: https://doi.org/10.17969/jimfp.v9i4.29005

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian

 


JIM Agribisnis|JIM Agroteknologi|JIM Peternakan|JIM Teknologi Hasil Pertanian|JIM Teknik Pertanian|
JIM Ilmu Tanah|JIM Proteksi Tanaman|JIM Kehutanan


E-ISSN: 2614-6053 2615-2878 Statistic Indexing | Citation | Dimensions


Alamat Tim Redaksi:
Fakultas Pertanian,Universitas Syiah Kuala
Jl. Tgk. Hasan Krueng Kalee No. 3, Kopelma Darussalam,
Banda Aceh, 23111, Indonesia.
Email:jimfp@usk.ac.id