Efisiensi Usahatani Padi (Komparatif Antara Anggota Dan Non Anggota Kelompok Tani) Di Kecamatan Pante Ceureumen Kabupaten Aceh Barat

Tika Rahmayani, Muhammad Yuzan Wardhana, Agustina Arida

Abstract


Abstrak Sektor pertanian merupakan salah satu sektor yang unggul dalam perekonomian di Indonesia. Provinsi Aceh merupakan salah satu provinsi di pulau Sumatera yang menunjukkan bahwa budidaya tanaman pangan merupakan salah satu sektor terpenting. Kecamatan Pante Ceureumen Kabupaten Aceh Barat merupakan salah satu kabupaten yang masyarakatnya melakukan usahatani padi. Yang terjadi di Kecamatan Pante Ceureumen adalah karena banyaknya penduduk petani padi dan pekerjaan lain, maka lembaga pertanian tidak dapat bekerja secara normal. Perbedaan anggota kelompok tani di Kecamatan Pante Ceureumen menyebabkan perbedaan harga beli input produksi seperti benih, pupuk, pestisida dan lainnya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi usahatani padi dan perbandingan tingkat efisiensi usatani padi petani anggota dan non anggota kelompok tani. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui metode purposive sebanyak tiga desa yaitu Desa Pante Cermin, Desa Lango, dan Desa Pulo Teungeh. Masing-masing desa dikelompokkan menjadi dua kelompok yaitu kelompok anggota kelompok tani dan non anggota kelompok tani. Metode pengolahan data dilakukan dengan analisis fungsi produksi Cobb-Douglas dan analisis Efisiensi Produksi. Hasil dari peneitian ini menunjukkan (1) variabel luas lahan, benih, pupuk kompos, pupuk urea, tenaga kerja pria dalam keluarga dan tenaga kerja wanita luar keluarga berpengaruh terhadap produksi usahatani padi petani anggota dan non anggota kelompok tani di Kecamatan Pante Ceureumen. (2) penggunaan faktor produksi pada usahatani padi di Kecamatan Pante Ceureumen Kabupaten Aceh Barat belum mencapai kondisi efisiensi secara ekonomi (input optimal).

Rice Farming Efficiency (Comparative Between Members And Non Members of Farmer Groups) in Pante Ceureumen District, West Aceh Regency

Abstract The agricultural sector is one of the leading sectors in the Indonesian economy. Aceh Province is one of the provinces on the island of Sumatra which shows that food crop cultivation is one of the most important sectors. Pante Ceureumen District, West Aceh Regency is one of the districts where the people do rice farming. What happened in Pante Ceureumen District was that because of the large population of rice farmers and other occupations, agricultural institutions could not work normally. Differences in the members of farmer groups in Pante Ceureumen District cause differences in the purchase price of production inputs such as seeds, fertilizers, pesticides and others. The purpose of this study was to determine what factors affect rice farming and the comparison of the level of efficiency of rice farming between members and non-members of farmer groups. The data collection technique was carried out through a purposive method in three villages, namely Pante Cermin Village, Lango Village, and Pulo Teungeh Village. Each village is grouped into two groups, namely farmer group members and non farmer group members. The data processing method is carried out by using Cobb[1]Douglas production function analysis and Production Efficiency analysis. The results of this study indicate (1) the variables of land area, seeds, compost, urea fertilizer, male workers in the family and female workers outside the family affect the production of rice farming by members and non-members of farmer groups in Pante Ceureumen District. (2) the use of production factors in rice farming in Pante Ceureumen District, West Aceh Regency has not yet reached a condition of economic efficiency (optimal input).


Keywords


usahatani padi, keanggotaan kelompok tani, produksi, efisiensi ; rice farming, farmer group membership, production, efficiency

Full Text:

PDF

References


A Baihaqi, A H Hamid, I Zikri, D Kurniawan, Y D Fazlina, M Y Wardhana and T S Bahri, 2021. The performance of paddy farming in Aceh province. IOP Conference Series: Earth and Environmental Science, Volume 667, The 2nd International Conference on Agriculture and Bio-industry 27-28 October 2020, Banda Aceh, Indonesia.

Badan Pusat Statistik, 2021. Provinsi Aceh Dalam Angka 2021.

Utomo, A. P. (2014). Produksi Dan Pendapatan Usahatani Padi Petani Anggota Dan Non Anggota Kelompok Tani Di Desa Kopo Kecamatan Cisarua Kabupaten Bogor

Normansyah, D., Rochaeni, S. and Humaerah, A.D., 2014. Analisis Pendapatan Usahatani Sayuran Di Kelompok Tani Jaya, Desa Ciaruteun Ilir, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor. Agribusiness Journal, 8(1), pp.29–44.

Cv, D.I., Mandiri, C., Sukorejo, K., Kendal, K. and Tengah, J., 2008. Faktor-Faktor Produksi Kayu Olahan Sengon.

Soekartawi, 2006. Teori Ekonomi Produksi Dengan Analisis Cobb-Douglas. PT Raja Grafindo Persada, Jakarta.

Soekartawi. 2002. Prinsip Dasar Ekonomi Pertanian. PT Raja Grafindo, Jakarta

Rahim A, Hastuti D.R.D. 2007. Ekonomika Pertanian (Pengantar, teori, dan Kasus). Yogyakarta (ID): Penebar Swadaya.




DOI: https://doi.org/10.17969/jimfp.v7i4.21779

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian

 


JIM Agribisnis|JIM Agroteknologi|JIM Peternakan|JIM Teknologi Hasil Pertanian|JIM Teknik Pertanian|
JIM Ilmu Tanah|JIM Proteksi Tanaman|JIM Kehutanan


E-ISSN: 2614-6053 2615-2878 Statistic Indexing | Citation | Dimensions


Alamat Tim Redaksi:
Fakultas Pertanian,Universitas Syiah Kuala
Jl. Tgk. Hasan Krueng Kalee No. 3, Kopelma Darussalam,
Banda Aceh, 23111, Indonesia.
Email:jimfp@usk.ac.id