TINGKAT KEPATUHAN KONSUMSI TABLET Fe PADA IBU HAMIL DI PUSKESMAS ACEH

Nyak Saffanah Prijella, Darmawati Darmawati, Sufriani Sufriani

Abstract


Anemia pada ibu hamil dapat memperburuk perjalanan kehamilan dan mempersulit persalinan.Salah satu faktor resiko terjadinya anemia pada ibu hamil adalah kurangnya kepatuhan akan konsumsi tablet Fe yang telah disalurkan secara gratis melalui puskesmas. Pada tahun 2020 capaian pembagian tablet Fe sendiri memiliki perbedaan yang cukup senjang antara Kota Banda Aceh dan Kabupaten Aceh Besar, hal tersebut dapat dipengaruhi oleh perbedaan karakteristik ibu hamil seperti tingkat pendidikan yang lebih tinggi pada ibu hamil di Kota Banda Aceh dibandingkan Kabupaten Aceh Besar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tingkat kepatuhan konsumsi tablet Fe dengan menggunakan pendekatan deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu hamil di Puskesmas Kota Banda Aceh dan Kabupaten Aceh Besar sebanyak 15.326 ibu hamil. Sampel penelitian ini sebanyak 110 ibu hamil dengan metode purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner MMAS-8. Hasil analisa univariat menunjukkan mayoritas ibu hamil di Puskesmas Kota Banda Aceh memiliki tingkat kepatuhan sedang sebanyak 29 (52,7%) responden, sedangkan ibu hamil di Kabupaten Aceh Besar memiliki tingkat kepatuhan rendah sebanyak 47 (85,5%) responden. Disarankan untuk dilakukan pengembangan intervensi promotif seperti penyuluhan tentang pentingnya konsumsi tablet Fe menyesuaikan dengan karakteristik ibu hamil untuk meningkatkan tingkat kepatuhan terhadap konsumsi tablet Fe.


Full Text:

PDF

References


Aminin, F., & Dewi, U. (2020). Kepatuhan ibu hamil mengkonsumsi tablet Fe di Kota Tanjungpinang tahun 2017. Jurnal Ners Dan Kebidanan (Journal of Ners and Midwifery), 7(2), 285–292. https://doi.org/10.26699/jnk.v7i2.art.p285-292

Ariesta, R., & Naufalia, A. M. (2017). Hubungan karakteristik ibu hamil dengan kepatuhan mengkonsumsi tablet tambah darah. Jurnal Obstretika Scientia, 4(1), 381–400.

Darmawati, D., Tahlil, T., Siregar, T. N., Kamil, H., & Audina, M. (2019). The implementation of iron supplementation and antenatal counseling for iron deficiency anemia in pregnancy. Jurnal Keperawatan Soedirman, 14(3), 145-154. https://doi.org/10.20884/1.jks.2019.14.3.859

Daru, J., Zamora, J., Fernández-Félix, B. M., Vogel, J., Oladapo, O. T., Morisaki, N., Tunçalp, Ö., Torloni, M. R., Mittal, S., Jayaratne, K., Lumbiganon, P., Togoobaatar, G., Thangaratinam, S., & Khan, K. S. (2018). Risk of maternal mortality in women with severe anaemia during pregnancy and post partum: a multilevel analysis. The Lancet Global Health, 6(5), 548–554. https://doi.org/10.1016/S2214-109X(18)30078-0

Dinas Kesehatan Aceh. (2018). Riset kesehatan dasar Provinsi Aceh 2018. Dinas Kesehatan Provinsi Aceh. https://dinkes.acehprov.go.id/hasil-riset-kesehatan-dasar-riskesdas-provinsi-aceh-tahun-2018.html

Donker, A. E., van der Staaij, H., & Swinkels, D. W. (2021). The critical roles of iron during the journey from fetus to adolescent: developmental aspects of iron homeostasis. Blood Reviews, 50(2021), 1-20. https://doi.org/10.1016/j.blre.2021.100866

Kamau, M. W., Mirie, W., & Kimani, S. T. (2019). Maternal knowledge on iron and folic acid supplementation and associated factors among pregnant women in a rural County in Kenya. International Journal of Africa Nursing Sciences, 10(2019), 74–80. https://doi.org/10.1016/j.ijans.2019.01.005

Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. (2018). Hasil riset kesehatan dasar tahun 2018. Kementrian Kesehatan RI, 53(9), 1689–1699. https://kesmas.kemkes.go.id/assets/upload/files/hasil-riskesdas-2018_1274.pdf

Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. (2020). Pedoman pelayanan antenatal, persalinan, nifas, dan bayi baru lahir di era adaptasi baru. Kementrian Kesehatan RI. https://covid.go.id/revisi-2-a5-pedoman-pelayanan-antenatal-persalinan-nifas-dan-bbl-di-era-adaptasi-baru.pdf

Oktaviani, I., Makalew, L., & Solang, S. (2016). Profil haemoglobin pada ibu hamil dilihat dari beberapa faktor pendukung. Jurnal Ilmiah Bidan, 4(1), 22-30.

Ratna, I., & Nasrah, H. (2015). Pengaruh tingkat pendapatan dan tingkat pendidikan terhadap perilaku konsumtif wanita karir di lingkungan pemerintah Provinsi Riau. Marwah : Jurnal Perempuan, Agama Dan Jender, 14 (2), 199–224.

Safitri, F., & Sudiman, H. (2017). Faktor risiko kejadian anemia ibu hamil di Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin Provinsi Aceh Tahun 2013-2015. Journal of Healthcare Technology and Medicine, 3(1), 18-30. https://doi.org/10.33143/jhtm.v3i1.255

Sendeku, F. W., Azeze, G. G., & Fenta, S. L. (2020). Adherence to iron-folic acid supplementation among pregnant women in Ethiopia: A systematic review and meta-analysis. BMC Pregnancy and Childbirth, 20(1), 1–9. https://doi.org/10.1186/s12884-020-2835-0

Wartisa, F.(2018). Hubungan paritas dan sikap terhadap konsumsi tablet Fe pada ibu hamil. Prosiding Seminar Kesehatan Perintis E, 1(1), 2622–2256.

World Health Organization. (2016). Web supplement: WHO recommendations on antenatal care for a positive pregnancy experience : evidence base. 1–120. Switzerland : World Health Organization. https://www.who.int/publications/i/item/9789241549912


Refbacks

  • There are currently no refbacks.



JIM FKEP

JURNAL ILMIAH MAHASISWA FAKULTAS KEPERAWATAN

ISSN (Online) : 2716-3555

Fakultas Keperawatan, Universitas Syiah Kuala

Jl. Tgk. Tanoh Abee, Darussalam, Banda Aceh 23111,

Phone/Fax. Telp: +62651 7555249.

e-mail:jim.fkep@usk.ac.id