Strategi Komunikasi Pemasaran Dalam Meningkatkan Penjualan Melalui Aktivitas Promosi Pada Akun Instagram @reborn_29
Abstract
Penelitian ini berjudul “Strategi Komunikasi Pemasaran Melalui Aktivitas Promosi Dalam Meningkatkan Penjualan Pada Akun Instagram @reborn_29“. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas promosi akun @reborn_29 dalam meningkatkan penjualan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori AIDDA, yang mana untuk meningkatkan penjualan memerlukan pemahaman mengenai konsumennya dan merupakan metode yang paling sering digunakan dalam pemasaran. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Informan dari penilitian ini terdiri dari 2 (dua) orang yang merupakan admin dari akun @reborn_29. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara mendalam dan dokumentasi. Hasil penelitian ini, menunjukkan bahwa terdapat strategi bauran promosi (promotion mix) berupa pemasaran langsung (direct marketing), promosi penjualan (sales promotion), dan hubungan masyarakat (public relations). Dan faktor lain dalam aktivitas promosi pada akun @reborn_29 tidak lepas dari penggunaan fitur-fitur instagram, penyusunan feed instagram yang rapi dan bertema, penggunaan model yang dapat membawa produk lebih menarik serta pemilihan foto untuk postingan.
Kata Kunci: Strategi Komunikasi Pemasaran, Aktivitas Promosi, REBORN29, @reborn_29, social media, Instagram.
Keywords
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Alamat Tim Redaksi
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jln. Tanoh Abee, Kopelma Darussalam
Banda Aceh, 23111, Aceh
Indonesia